JAMBI, GLOBALPLANET - TNI AD melalui Babinsa jajaran Korem 042/Gapu selalu hadir di tengah-tengah masyarakat guna menjadi solusi dalam mengatasi kesulitan masyarakat di desa binaannya. Termasuk soal pangan yang menjadi salah satu program unggulan KSAD.
Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono, bersama Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dan unsur Forkompinda Kabupaten Tebo melaksanakan panen Cabai di Desa Sido Rejo, Rimbo Ilir, Tebo, Jambi.
Danrem 042/Gapu mengapresiasi Pemkab Tebo karena sudah membantu Korem 042/Gapu dalam melaksanakan program ketahanan pangan, sehingga pada hari ini kita dapat melaksanakan panen cabai.
Saya berharap semangat yang ada terus dipelihara dan ditingkatkan dalam memanfaatkan lahan-lahan yang ada terutama lahan tidur yang ada disekitar kita, sehingga dapat untuk memenuhi kebutuhan kita sehari-hari dan juga bisa menambah penghasil warga yang nantinya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Peran aktif dari kelompok-kelompok tani dan masyarakat yang ada sangat membantu pemerintah dalam mengatasi inflasi yang terjadi saat ini, dengan menaman komuditi pertanian yang menjadi komponen utama pemicu inflasi.