PALEMBANG, GLOBALPLANET - Ditinggal pergi mudik untuk mencoblos Pemilu 2024, rumah kontrakan Tiara Apriani (22) di bobol maling, yang terletak di Jalan Ki Anwar Mangku, Lorong Asli, Kelurahan Sentosa, Kecamatan Seberang Ulu (SU ) II kota Palembang, Rabu (14/2/2024).
Warga Sungai Nibung, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, yang merugi akhirnya membuat laporan polisi ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang, Kamis (15/2) siang.
Diceritakan mahasiswi ini bahwa saat rumah kontrakan dibobol maling dalam kondisi kosong karena sedang mudik untuk mencoblos ke TPS di rumah orang tuanya.
"Saat pulang kerumah dari mudik sekira pukul 20.00 WIB ternyata isi kontrakan sudah ada yang hilang," katanya.
Menurut korban awalnya pulang tidak curiga karena tidak ada tanda rumah kontrakan rusak atau cacat pada pintu. Setelah masuk barulah melihat barang yang hilang, "Yakni Tab merek Advan warna biru, satu buah kipas angin merek miyako, satu buah tabung gas LPG 3 kilogram, sepatu, helm dan barang lainnya dengan kerugian sekitar Rp4 juta," jelasnya.
Lanjutnya, makanya langsung melapor ke Polrestabes Palembang berharap maling bisa ditangkap. "Ada yang saya curigai dan berharap polisi mengungkap pelakunya," tutupnya.
Sementara itu, laporan korban telah diterima anggota piket SPKT Polrestabes Palembang atas tindak pidana Pasal 363 KUHP. Dan selanjutnya laporan akan ditindaklanjuti oleh Unit Reskrim.