loader

Bupati OKU Timur Lepas Keberangkatan 439 JCH Kloter 10 Menuju Embarkasi Palembang

Foto

OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Sebanyak 439 Jamaah Calon Haji (JCH) kloter 10, asal Bumi Sebiduk Sehaluan, pada Kamis (23/05/2024) diberangkatkan menuju asrama haji embarkasi Palembang. Pelepasan dilakukan oleh Bupati OKU Timur, Ir, H, Lanosin, MT dan Wakil Bupati, HM, Adi Nugraha Purna Yudha, SH.

Pemberangkatan JCH asal kabupaten penghasil pangan ini menggunakan 11 unit bus, dikawal oleh anggota Sat Lantas Polres OKU Timur.

Kakemenag OKU Timur, DR, H, Abduk Rosyid, SAg, MM, MSi, mengatakan, total jamaah reguler sebanyak 824 orang dan
Petugas Haji Daerah (PHD) dua orang, unsur Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) dua  orang.Total jamaah OKU Timur  sebanyak 828, dibagi dua kloter. Kloter 10 dan kloter 11.

Untuk kloter 10 jumlah jamaah 439,orang dan kloter 11 jumlah jamaah 389 diberangkatkan pada  Jumat (24/05/2024) pukul 09.00 wib dan di terima di asrama haji pukul 15.00 Wib,terangnya.

"Kita doakan jamaah haji kita selalu dalam keadaan sehat dan lancar melaksanakan seluruh rangkaian ibadah haji,"ungkapnya.

Sementara Bupati OKU Timur, Ir, H, Lanosin, MT, menjelaskan, jaga rasa kebersamaan dan saling tolong menolong antar sesama jamaah.  Jika ada yang butuh bantuan tolong dibantu karena siapapun sudah pasti butuh bantuan orang lain.

Petugas yang sudah diberikan amanah  harus membimbing jamaah agar tidak ada kendala selama menjalani ibadah haji di tanah suci.

Jika dilihat dari jumlah JCH OKU Timur mencapai 828, jumlah ini tertinggi dari kabupaten lain di Sumsel, untuk kota tertinggi Palembang,jelanya.

Jika dilihat dari jumlah JCH OKU Timur yang setiap tahun terus meningkat, ini memcerminkan, skor ketaqwaan di OKU Timur cukup tinggi,imbuhnya.

"Tolong doakan Pemerintah dan masyarakat OKU Timur agar selalu dalam keadaan sehat dan terus berkembang maju,"jelasnya.

Share

Ads