loader

Polsek Belitang I Raih Juara Satu Lomba Pemeliharaan dan Perawatan Gedung Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-78

Foto

OKUT, GLOBALPLANET - Dari 11 Mapolsek yang ada dijajaran Polres OKU Timur, Polda Sumatera Selatan (Sumsel) Polsek Belitang I, berhasil menyabet juara satu

Pada lomba pemeliharaan dan perawatan gedung dalam rangka Hari Bhayangkara ke 78, 2024, Polres OKU Timur.

Piala dan penhargaan diserahkan Kapolres OKU Timur, bertepatan dengan puncak Hari Bhayangkara ke 78 pada Senin (01/07/2024).

Keberhasilan meraih juara satu berkat kesigapan Kapolsek Iptu Wahyudin, SH, MSi, dan anggota Mapolsek ini menjadi juara satu dalam lomba pemeliharaan dan perawatan gedung dalam rangka Hari Bhayangkara ke 78 Polres OKU Timur.

Sebagai apresiasi dan untuk pemicu Polsek lain agar lebih berbuat baik lagi, Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono, SIK, memberikan penghargaan kepada Kapolsek Belitang I Iptu Wahyudin, SH, MSi.

Saat menerima piagam penghargaan dan piala dari orang nomor satu dijajaran Polres OKU OKU Timur, pada Senin (01/07/2024) Kapolsek Belitang I, Iptu Wahyudin, SH, MSi didampingi Kanit Reskrim Ipda Rivan Arif, SH, MSi.

"Alhamdulillah pada Hari Bhayangkara ke 78 dari 11 Polsek yang ada di OKU Timur kita juara satu dalam lomba pemeliharaan dan perawatan gedung dalam rangka Hari Bhayangkara ke 78 Polres OKU Timur,"terang Kapolsek Belitang I, Iptu Wahyudin, SH, MSi didampingi Kanit Reskrim Ipda Rivan Arif, SH, MSi.

Sebagai pimpinan dirinya selalu mengingatkan dan memberikan contoh kepada seluruh personil Polsek Belitang I. Agar selalu menjaga kebersihan dan kerapian serta kenyamanan Mapolsek,katanya.

Karena itu seluruh anggota Polsek Belitang wajib menjaga dan memelihara serta merawat Mapolsek agar selalu rapi. Karena dengan rapi dan terawat tentu akan membuat nyaman dan tenang bagi seluruh personil menjalankan tugas dalam melayani masyarakat,imbuhnya.

"Saya selalu ingatkan kepada anggota kebersihan Mapolsek harus selalu dijaga karena dengan bersih dan rapi akan membuat kita nyaman dan masyarakat akan senang ketika berada di Mapolsek Belitang I, terimakasih kepada seluruh personil yang sudah bersama-sama merawat Mapolsek Belitang I,"ungkapnya.

Berhasil diraihnya juara satu ini tentu merupakan tantangan, bagi seluruh komponen Polsek Belitang I. Agar mempertahankan predikat juara satu itu lebih sulit dari mendapatkannya,katanya.

Share

Ads