loader

Polda Sumsel Siapkan Personel Terlatih Untuk Pengamanan Pilkada Dan Karhutla 

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Dua agenda penting pada Tahun 2024 di Sumatera Selatan (Sumsel) di prediksi dan menjadi perhatian Pemerintah dan Polda Sumsel. Yaitu, kebakaran hutan dan lahan (karhutla) dan Pilkada Tahun 2024.

Untuk mengantisipasi hal ini, Polda Sumsel mengadakan pelatihan dan pengawalan VIP Cagub dan Cawagub dalam rangka operasi Praja Musi 2024 serta pelatihan penanganan Karhutla.

Dimana, Pelatihan di gelar selama dua hari sejak 24 - 26 Juli 2024 dan hari ini penutupan kegiatan, Sabtu (26/7/2024) di Jakabaring Sport City Palembang, oleh Wakapolda Sumsel, Brigjen Zulkarnain.

Kegiatan sendiri telah diikuti ratusan personel baik dari Polri, TNI dan Instansi terkait lainnya. 

Wakapolda Sumsel, Brigjen Zulkarnain menyampaikan untuk personel yang ditugaskan dalam pengamanan VIP memiliki kemampuan dan kesiapan sehingga nanti  calon kepala daerah dan wakil kepala daerah merasa aman.

"Hari ini kita cek di sini personel, mulai dari kemampuan personil, kesiapan, peralatan dan hubungan dengan instansi terkait. Sehingga pada saat melakukan pengawalan mereka telah siap," ujarnya.

Sementara itu, Brigjen Zulkarnain menambahkan, untuk masalah penanggulangan Karhutla pihaknya bersama instansi terkait telah melatih anggotanya untuk menanggulangi kebakaran hutan dan lahan.

"Kita ketahui wilayah di Sumsel sangat luas, dan terdapat banyak lahan gambut. Oleh karena itu, personel telah dipersiapkan apabila ada api langsung segera melakukan pemadaman," ungkapnya.

Lanjutnya, pihaknya memberikan pelatihan ini agar anggota yang tidak tahu atau belum mengenal peralatan bisa mengoperasikan. "Kita lihat tadi anggota dari Manggala melatih personel Polri dan TNI, sehingga di lapangan nanti bisa mengunakan peralatan ini," kata Brigjen Zulkarnain.

Masih kata Wakapolda Sumsel mengatakan, pelatihan yang diberikan guna mempersiapkan personel dalam dua agenda penting 2024.
Selain itu, sebagai antisipasi mengatasinya agar dua agenda penting tersebut berjalan aman lancar dan sukses.

"Sebagai antisipasi kita guna melaksanakan tugas juga personel yang siap terlatih dan profesional sesuai dengan peran dan tugasnya," tegasnya.

Pantauan di tempat pelatihan, dalam acara Penutupan pelatihan ini juga digelar simulasi pengamanan dan pengawalan VIP Cagub dan Cawagub serta penanganan karhutla.

Share

Ads