PALEMBANG, GLOBALPLANET - Sebanyak 1.014 ASN Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menerima Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya Tahun 2024 dari Presiden Republik Indonesia. Tanda kehormatan secara simbolis disematkan Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi di Palembang, Rabu (14/8/2024).
Penyematan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya diberikan berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor: 19/TK/Tahun 2023 dan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor: 114/TK/Tahun 2023.
Tahun ini, ASN Pemprov Sumsel yang mendapat Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya sebanyak 1.014 orang, dengan rincian Satyalancana Karya Satya 30 tahun sebanyak 142 orang, Satyalancana Karya Satya 20 tahun sebanyak 169 orang, Satyalancana Karya Satya 10 tahun sebanyak 703 orang.
Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi dalam kesempatan itu menyampaikan ucapan selamat kepada ASN yang telah mendapatkan tanda kehormatan dari Presiden Joko Widodo.
"Aparatur Sipil Negara sebagai abdi negara dan abdi masyarakat, memiliki peran serta kedudukan yang sangat strategis dan menentukan dalam penyelenggaraan pemerintahan, pelayanan publik dan pembangunan," ujarnya dikutip Kamis (15/8/2024).
Untuk mencapai tujuan nasional itu, Ia mengajak ASN Pemprov Sumsel untuk penuh kesetiaan dan ketaatan kepada Pancasila, UUD 1945, Negara dan Pemerintah serta bersatu padu, bermoral baik, berwibawa, kuat, berdaya guna, berhasil guna, bersih, berkualitas tinggi, jujur dan adil serta sadar akan tanggung jawab sebagai unsur Abdi Negara dan Abdi Masyarakat.