OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Dipimpin Kanit Reskrim, Ipda Krisna Sandi, anggota Polsek Belitang II, Polres OKU Timur, Polda Sumsel pada Sabtu (26/10/2024) menggelar kegiatan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD)
KRYD dilakukan untuk mengantisipasi Curas, Curat, Curanmor (3C) di Wilayah hukum (Wilkum) Polsek Belitang II Polres OKU Timur.
Kapolres OKU Timur, AKBP Kevin Leleury, SIK, MSi, melalui Kapolsek Belitang II, AKP Johan Syafri, SE, didampingi Kanit Reskrim
Ipda Krisna, mengatakan, kegiatan patroli KRYD hunting di Jalan Raya Desa Kelirejo dan di Jalan Desa Totorejo Kecamatan Belitang II.
Pada pelaksanaan KRYD, personil memberi himbauan kepada perangkat desa untuk mengaktifkan ronda malam dan juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak memakai knalpot brong, serta jangan melakukan aksi balap liar di jalan raya. Masyarakat juga harus selalu waspada menjaga lingkungan tetap aman dengan cara tidak memberikan peluang kepada pencuri untuk melakukan aksinya,katanya.
Dia juga menambahkan sebentar lagi Pilkada akan dilaksanakan di OKU Timur, untuk personil Polsek Belitang II, juga meningkatkan pengamanan dengan cara rutin melakukan patroli dan razia guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
Hasil KRYD, preminisma, Sajam, Senpi, Narkoba, Miras, Ranmor tanpa dokumen R2, R4, tilang SIM, STNK, dan kejadian menonjol seluruhnya nihil.