loader

Turnamen Biliard di OKI Bakal Jadi Agenda Tahunan

Foto

OKI, GLOBALPLANET - Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten OKI, Muhammad Refly, S.Sos, pada saat menyampaikan kata sambutannya dalam acara penutupan Open Turnamen Biliar POBSI OKI, di GOR Biduk Kajang Kayuagung, Senin (16/11/2020).

Turnamen yang digelar hingga sepekan tersebut, ditutup langsung oleh Wakil Bupati OKI, H. M Dja’far Shodiq. Adapun pemenangnya yakni pada tingkat umum diraih oleh atlet asal Kabupaten OKI, Agung Mareta, sementara untuk U-20 diraih oleh Sunil.

Kemudian untuk kategori instansi juara pertama diraih oleh Kepala Dinas Kesehatan, Iwan Setiawan, S.KM, M.Kes, juara kedua, Muhammad Amin, juara ketiga Kepala Dinas Perzininan, Ir. Man Winardi dan juara keempat diraih oleh, dr. Ismi Waldani.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Refly, mengungkapkan sejak dibuka open turnamen POBSI OKI pada 10 November 2020, hingga ditutup pada 16 November 2020 acara berlangsung dengan lancar.

"Direncanakan turnamen ini bakal menjadi agenda tahunan di Kabupaten OKI dan alhamdulillah kita sudah menemukan bibit atlit baru untuk Kabupaten OKI," terangnya.

Selama ini latihan yang dilakukan tidak sia-sia. Perhelatan yang megah ini viral di media sosial mudah-mudahan tidak hanya sebatas viral saja, tapi turnament ini menghasilkan atlit baru dari OKI untuk tingkat Provinsi di tingkat umum yakni, Agung Mareta dan U-20, Sunil, yang diharapkan juga dapat mengharumkan nama Kabupaten OKI," katanya.

Wakil Bupati OKI, HM Dja’far Shodiq berharap kedepan biliar di OKI akan menumbuhkan prestasi lebih baik lagi. Untuk itu kedepan latihan harus terus rutin dilakukan dan biliar menjadi olahraga bergengsi.

"Terus tingkatkan skill sehingga nantinya bukan hanya di tingkat kabupaten dan provinsi, bahka juga pada tingkat nasional hingga internasional dan membanggakan nama Kabupaten OKI," harapnya.

Seperti diberitakan sebelumnya pada open turnamen POBSI OKI, peserta memperebutkan total hadiah hingga Rp66 juta, dengan tiga kategori yaitu umum, U-20, serta eksibisi antar instansi, adapun total peserta yang mengikuti turnamen ini berjumlah 444 peserta, dengan rincian 206 peserta dari kategori umum, 123 peserta dari U-20 dan 115 peserta eksibisi dinas instansi.

 

Share

Ads