loader

Diterpa Angin Kencang, Rumah Penyandang Disabilitas Ambruk

Foto

OKI, GLOBALPLANET.news - Ambruknya rumah yang memang tidak layak huni itu, membuat Ema untuk sementara mengungsi ke rumah tetangga. Beruntung kejadian itu tidak menimbulkan korban jiwa.

Mendapati kejadian itu, Dinas Sosial Kabupaten OKI langsung turun kelapangan untuk meninjau lokasi dan memberikan sejumlah bantuan.

Kepala Bidang Pemberdayaan Fakir Miskin Dinas Sosial Kabupaten OKI, Hj Ekamardia bersama dengan anggota Pekerja Sosial Masyarakat (PSM), Rezi Merry mengatakan, peninjauan ke lokasi kejadian berdasarkan info dari kepala desa dan masyarakat. 

"Setelah dilakukan peninjauan ternyata benar dan kami menyarankan agar pemerintah setempat mengajukan proposal bedah rumah ke Dinas Sosial," bebernya, Kamis (29/4/2021).

Sementara itu Kapala Desa Belanti, Nepri, membenarkan adanya peristiwa ambruknya rumah milik warganya yang bernama Ema yang merupakan seorang penyandang disabilitas.

"Rumah tersebut memang sudah tidak layak huni, lantaran adanya hujan dan angin kencang beberapa hari yang lalu mengakibatkan rumah roboh dan saat ini kita telah mengajukan proposal untuk dilakukan bedah rumah," ungkapnya. 

Share