OKI, GLOBALPLANET - Pada kegiatan musyawarah pembangunan (Musrenbang) di Kecamatan Lempuing, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), pembangunan jalan menjadi program skala prioritas yang diusulkan dalam kegiatan tersebut.
Selain unsur tripika kecamatan, para kepala desa dan tokoh masyarakat yang ada di Kecamatan Lempuing, turut hadir juga dalam kegiatan musrenbang di Kecamatan Lempuing yakni anggota DPRD Kabupaten OKI, H. Gustam dari Partai NasDem.
Dalam sambutanya, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten OKI, Aidil Aswari, SP, M.Si melalui Kabid Sosbud Bappeda OKI, Drs. Ahmad Gusti, ST. M.Si, Rabu (12/1/2022) mengatakan, Pemkab OKI setiap tahun menyusun rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) sebagai penjabaran rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) Kabupaten OKI tahun 2019 – 2024.
“Penyusunan RKPD harus melalui suatu proses pada setiap tingkat pemerintahan dan harus melibatkan komponen masyarakat (stakeholder), sehingga program pemerintah dan aspirasi masyarakat dapat diakomodir dalam perencanaan pembangunan, seperti halnya dalam kegiatan musrenbang ini," katanya.
Oleh karena itu, hendaknya usulan yang akan disampaikan dalam kegiatan musrenbang ini merupakan program prioritas yang menjadi kebutuhan masyarakat," bebernya saat membuka kegiatan musrenbang di aula kantor camat Lempuing sembari menjelaskan kebetulan pada kegiatan ini hadir langsung anggota DPRD Kabupaten OKI dari partai Nasdem, H. Gustam, yang mana usulan yang akan bapak-bapak sampaikan dapat menjadi pokok pikirannya.
Sementara itu berbagai usulan yang disampaikan dan adapun usulan tersebut yakni, pembangunan jalan perbatasan yang ada di Desa Sumber Makmur, Sumber Agung dan Tuguh Agung, kemudian pengerasan jalan di Desa Kepayang dan pelebaran jalan di Desa Sindang Sari yang berada di dusun 2, RT 4 dengan panjang 2 kilo meter dan lebar 4 meter.
Selanjutnya, pembangunan jalan penghubung Desa Tugu Agung hingga ke Desa Tugu Mulyo sepanjang 5 kilometer, pengecoran jalan Moroseneng yang ada di Desa Cahaya Maju sepanjang 1,2 kilometer.
Lalu rehap kantor Desa Cahaya Maju, replanting karet Desa Bumi Harjo dan Suka Mulya, normalisasi sungai Desa Suka Mulya dan pembangunan gedung olahraga Desa Suka Mulya.