OKI, GLOBALPLANET - Bupati Ogan Komering Ilir melalui Sekretaris Daerah H. Husin, S.Pd, MM, M.Pd meminta kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat program kerja serta realisasi belanja APBD maupun APBN sehingga tak menumpuk pada akhir tahun.
Hal tersebut disampaikan Sekda OKI saat memimpin dan membuka langsung Rapat Koordinasi (Rakor) OPD di Lingkungan Kabupaten Ogan Komering Ilir di Tahun 2022. Acara rakor ini dilangsungkan di Ruang Rapat Bende Seguguk II, Rabu (2/3/2022)
Dalam rakor itu Sekda OKI mengatakan seluruh elemen OPD dan stake holder harus bahu-membahu memberikan kontribusinya bagi Kabupaten Ogan Komering Ilir untuk menjadi lebih baik
"Rakor ini menjadi sarana evaluasi pencapaian kinerja OPD Kabupaten OKI di tahun 2021 dan menjadi acuan percepatan program kerja OPD di Kabupaten OKI di tahun anggaran 2022" ujar Sekda Husin.