PALEMBANG, GLOBALPLANET. - Kepala Dinas Pendidikan kota Palembang Ahmad Zulinto mengatakan, pihaknya menyiapkan 60 pemancar wifi yang akan disebarkan di lokasi-lokasi strategis kota Palembang.
"Tower induknya kita tegakkan di Kantor Dinas Pendidikan kota Palembang, 53 pemancar kita sebar dan 6 lainnya menjadi cadangan, kalau misalnya tidak kuat kita tambah lagi," jelas Zulinto, Rabu (19/8/2020).
Wifi ini disediakan secara gratis disediakan menggunakan dana BOS, nantinya siswa bisa mengakses sinyal Wifi dengan memasukkan username dan passwordnya.
Ia juga memastikan kecepatan mengakses dari sinyal Wifi tidak lambat sehingga tidak menghambat proses belajar siswa.
"Saya minta ke pihak penyedia Wifi kecepatan sinyalnya cepat jangan sampai lemot, ya setidaknya kecepatan sinyal 1MB/detik untuk satu siswa," tandasnya.
Metode belajar secara daring juga tetap diperpanjang mengingat penambahan kasus positif Covid-19 kota Palembang masih ada.
"Sesuai rekomendasi IDI dan Ikatan Dokter anak Indonesia itu (belajar secara tatap muka) masih belum boleh. Nanti kita lihat arahan pak Wali kota dan Gugus tugas," pungkasnya.