loader

Komisi IV Evaluasi Kinerja Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muba

Foto

MUBA, GLOBALPLANET - Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi IV DPRD Kabupaten Musi Banyuasin tentang Pelaksanaan Program dan Kegiatan di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muba Tahun 2022 yang diadakan di Komisi IV pada Senin (14/02/2022).

Rapat dipimpin oleh Ketua Komisi IV Firman Akbar, SH, dan diHadiri oleh Wakil Ketua II Irwin Zulyani, SH, Wakil Ketua Komisi VI Alpian, Anggota Komisi IV, serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muba beserta jajarannya.

Rapat digelar untuk mengetahui program/kegiatan pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muba pada tahun 2022 yang diharapkan dapat menjadi terobosan dalam menyelesaikan permasalahan pendidikan yang ada di Kabupaten Muba.

Dalam Rapat tersebut Komisi IV DPRD Kabupaten Muba merekomendasikan Museum Penghulu Muhammad Soleh untuk diubah dengan nama yang berkaitan erat dan menggambarkan identitas Kabupaten Muba.

Demi mendukung terwujudnya tujuan pencerdasan bangsa dengan memastikan seluruh masyarakat Muba memperoleh kesempatan mengenyam pendidikan dengan layak dan berkualitas, diharapkan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muba segera turun kelapangan untuk melakukan uji kelayakan bangunan Sekolah di lingkungan Kabupaten Muba dan jika terdapat gedung sekolah yang sudah tidak layak agar segera diperbaiki.

Untuk program/kegiatan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muba tahun anggaran 2022 agar segera dilaksanakan sesuai perencanaan, tepat sasaran dan mempedomani peraturan yang berlaku. ADV

Share

Ads