loader

Bupati OKU Timur dan Ketua ICMI Sumsel Diarak Masyarakat Adat

Foto

OKUT, GLOBALPLANET - Bupati OKU Timur H Lanosin Hamzah ST dan Ketua Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Organisasi Wilayah (Orwil) Sumsel Prof Dr Ir H Anis Saggaf MSCE diarak masyarakat adat. Keduanya diarak masyarakat adat dalam rangka penghormatan kepada tamu agung.

Keduanya diarak duduk di atas Jempana (tandu adat) Komering, di atas tandu itu ada awan lapah (kain putih). Keduanya ditandu oleh perwira adat Lomering dimulai dari halaman Kantor Bupati OKU Timur lalu dibawa ke Balai Rakyat Pemkab OKU Timur.

Puluhan orang yang melakukan arak-arakan itu terdiri dari ketua adat, perwira adat, mouli meranai, pasukan lintang, pincak Komering dan rombongan tari tigol.

Kegiatan ini (arak-arakan) dilakukan sebagai pembuka dalam rangkaian agenda pelantikan pengurus lembaga pembina adat komering dan juga pelantikan pengurus ICMI Orda OKU Timur, yang berlangsung pada Kamis (27/01/2021).

Share

Ads