loader

Dua Warga OKU Timur PDP, Bupati Minta Warga Tidak Panik

Foto

OKUT, GLOBALPLANET - "Ada dipantau kesehatannya, saya mengimbau supaya masyarakat dapat mematuhi apa yang sudah disampaikan melalui berbagai media tentang cara pencegahan penyebaran virus corona maupun  hidup sehat, pakai masker, kurangi aktifitas di luar rumah, dan tidak membuat keramaian yang melibatkan orang banyak," ujarnya, Minggu (29/3/2020).

Sedangkan Direktur RSUD OKU Timur Sugihartono mengakui ada dua orang PDP dirawat di RSUD OKU Timur. " Benar, dua orang PDP tersebut dirawat di RSUD OKU Timur. Kedua pasien tersebut masuk Selasa 24 Maret 2020 . Sekarang  ini kondisinya telah membaik dan menunggu hasil laboratorium," katanya.

Membaiknya kondisi kesehatan kedua warga yang dinyatakan PDP tersebut juga dibenarkan oleh Kepala Dinas Kesehatan OKU Timur Zaenal. " Ya pak kondisi kesehatan keduanya sudah membaik. Satu sudah sembuh dan dinyatakan negatif Covid-19," ungkapnya.

Share

Ads