BANYUASIN, GLOBALPLANET - Harapan masyarakat Kelurahan Betung Selatan, Kecamatan Betung Kabupaten Banyuasin untuk memiliki jalan mulus kini terwujud, semua itu berkat Perjuangan wakil rakyat Jupriyadi. S.I.p Anggota DPRD Banyuasin fraksi PDI Perjuangan.
Salam waktu dekat jalan poros Pasirah Dul Kurdi Kelurahan setempat akan dilakukan pengecoran oleh pemerintah kabupaten Banyuasin, terlihat hari ini beberapa tim teknis dari Dinas PU Tata Ruang (PUTR) datang survei dan melakukan pengukuran di jalan tersebut yang selama ini becek dan berlobang.
" Alhamdulillah hari ini jalan poros pasirah dulkurdi Kelurahan Betung Selatan sudah dilakukan survey dari Dinas PUTR Kabupaten Banyuasin. Insya Allah dalam waktu dekat jalan ini akan dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Banyuasin, dengan mengunakan biaya APBD Tahun 2023 sesuai dengan usulan kita bebera bulan lalu" ungkap Anggota DPRD Kab.Banyuasin. Jupriyadi Fraksi PDIP kepada wartawan saat usai mendampingi pengukuran jalan dan cek lokasi oleh tim teknis PUTR, Senin (12/6/2023).
Lanjut dia, Kelurahan Betung Selatan ini merupakan hasil dari pemekaran Kelurahan Betung Induk. " Inilah salah satu pemekeran wilayah harus dilakukan tujuannya adalah karena untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, memperlancar perekonomian dan mempercepat pembangunan yang merata menuju terwujudnya suatu kehidupan masyarakat yang maju, mandiri, bangkit,adil dan sejahtera." Tegasnya.