OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Kapolsek Madang Suku II, Polres OKU Timur, Polda Sumsel, Iptu Arfandi dan anggota terus gencar melakukan sosialisasi tertib berlalalulintas kepada siswa sekolah.
Kegiatan sosialisasi tertib berlalulintas pada Sabtu (02/09/2023) berlangsung di SMP Negeri 1 Kecamatan Madang Suku II.
Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono, SIK, MH, melalui Kapolsek Madang Suku II, Iptu Arfandi, mengatakan, sosialisasi mencakup tentang kewajiban dan etika pengendara di jalan raya, diantaranya menggunakan helm Standar Nasional Indonesia (SNI ) dan mengendarai kendaraan di jalan raya yang baik dan benar, tidak bermain hand phone saat berkendara, dan berkendara tidak boleh dengan mabuk Miras.
Siswa siswi SMP yang masih dibawah umur memang belum diperkenankan menggunakan sepeda motor, namun setidaknya melalui sosialisasi ini menjadi tahu bagaimana berkendara yang baik,katanya.
Dengan diadakannya sosialisasi untuk pelajar diharapkan pelajar dapat tertib berlalu serta tidak melanggar aturan lalu lintas. Sehingga dapat menghindari terjadinya kecelakaan,jelasnya.
"Kita berharap melalui sosialisasi ini bisa meningkatkan kesadaran siswa siswi dalam berlalulintas,"ujarnya.