OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKPSDM) OKU Timur menyelenggarakan pelatihan peningkatan kinerja ASN tentang teknik dan etika Berkomunikasi di Lingkungan Pemkab setempat pada Selasa (05/08/2023).
Bupati OKU Timur Ir, H, Lanosin, MT, mengatakan, pentingnya komunikasi yang baik bagi seorang ASN. Menurutnya, memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik sudah menjadi tuntutan bagi ASN.
"Sebagai abdi negara dan masyarakat, ASN haruslah dapat berkomunikasi dengan baik terutama ketika melayani masyarakat,"imbuhnya.
Bupati meminta kepada seluruh peserta untuk bersungguh-sungguh mengikuti kegiatan ini, dijelaskannya dengan memiliki komunikasi dan public speaking yang baik akan meningkatkan value yang ada pada diri masing-masing.
"Saya harap peserta dapat mengikuti rangkaian kegiatan ini dengan sungguh-sungguh, karena ini bukan hanya bekerja saja, jika kita memiliki komunikasi serta public speaking yang baik dan bisa membawa diri, kita tahu apa yang diinginkan lawan bicara kita, otomatis value yang ada pada diri kita sendiri akan naik dengan sendirinya,"ungkapnya.
Sementara itu, Kepala BKPSDM Sutikman, SPd, MM, dalam laporannya menyampaikan dasar pelaksanaan kegiatan ini adalah UU Nomor 5 Tahun 2014 Tentang ASN, peserta pelatihan merupakan utusan dari masing-masing OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten OKU Timur.
Tujuan dari kegiatan ini untuk meningkatkan kompetensi di bidang komunikasi dan pelayanan di OKU Timur agar dalam memberikan pelayanan ASN dapat bertindak secara profesional.
"Saat ini kita harus merubah paradigma ASN sebagai pelayan, untuk meningkatkan pelayanan, kita harus mampu membangun komunikasi yang baik,"imbuhnya.
Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah metode ceramah, tanya jawab dan simulasi.