loader

Sukseskan Sumsel Tuan Rumah FORNAS VI, Mandiri Basketball Action 2022 Dibuka

Foto
Mandiri Basketball Action South Sumatera 2022 di Palembang. (Foto: Istimewa)

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Mandiri Basketball Action South Sumatera 2022: Road to Fornas VI di GOR Dempo, JSC Palembang, resmi dibuka Rabu (16/3) sore. Selain ikut mensukseskan Sumsel sebagai tuan rumah Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) VI, Juli mendatang, event ini diharapkan dapat melahirkan bibit atlet basket Sumsel.

Setelah 2 tahun aktivitas terbatas akibat Covid 19, Herman Deru turut mengimbau agar para atlet basket dari Kab/kota di Sumsel yang ambil bagian dalam event ini dapat kembali bersemangat berolahraga namun tetap dengan menerapkan prokes ketat. 

Lebih jauh Herman Deru sangat mengapresiasi penyelenggaraan Mandiri Basketball yang digagas oleh Ketua IKA Unsri yang juga Ketua BPK RI Agus Firman Sampurna beserta Dirut Bank Mandiri Darmawan Junaidi. 

"Ini luar biasa. Animo pelajar dan komunitas juga luar biasa karena ini memang sangat dinantikan seluruh penggemar basket. Makanya tadi Saya minta dan sudah disetujui Dirut event ini akan diadakan setiap tahun di Sumsel," ujarnya. 

Tak hanya menjaring bibit atlet basket, Mandiri Basketball Action ini juga diharapkannya dapat menjadi sarana mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan, persatuan daerah bangsa dan negara. "Selain memperkuat silaturahmi para pecinta basket, semoga pelaksanaan kompetisi ini menjadi ajang mengukur dan mengukir prestasi," tambahnya. 

Kepada Panitia Kegiatan Mandiri Basketball Action Road to FORNAS VI (Kategori SMA, Instansi dan Kategori Club dan Komunitas), Herman Deru juga tak lupa mengucapkan terimakasih. Karena telah bekerja sepenuh tenaga dna pikiran bahkan berkorban moril dan materil. 

"IKA Unsri, Bank Mandiri, Ketua KORMI Sumsel, Panitia Pelaksana FORNAS VI 2022, Pengurus Provibsu PERBASI Sumsel juga RSUD Siti Fatimah dan pihak lainnya yang telah mendukung kegiatan ini," ujar HD bersemangat. 

Share