PALEMBANG, GLOBALPLANET - Wali Kota Prabumulih Ir H. Ridho Yahyah MM menjadi narasumber di Fakultas PGRI Palembang yang diikuti oleh 1399 mahasiswa dari lima fakultas, Senin (3/10/2022). Kegiatan dimulai pukul 8.30 WIB dengan tema "Mengedepankan Etika, Intelektualitas dan Kreativitas Untuk Bersinergi Membangun Negeri".
"Alhamdulillah hari ini kita bisa berkumpul, semoga ini bisa menjadi acuan untuk mahasiswa dalam menimba ilmu," ucap Wali Kota Prabumulih.
Selain paparan, Ridho Yahya juga memaparkan 15 keunggulan program kerja selaku Wali Kota Prabumulih. Tentunya dengan 15 program unggulan yang berdampak besar bagi masyarakat, di antaranya Program Keislaman, Pendidikan, Kesejahteraan dan Pengentasan Kemiskinan.
"Semua program yang dijalankan ini dievaluasi dan masyarakat diberikan tempat untuk menyampaikan keluhan. Setiap subuh masyarakat dari beragai lapisan dapat menyampaikan keluhan secara langsung," katanya.