PALEMBANG, GLOBALPLANET - Sepatu, menjadi salah satu aksesoris penunjang gaya yang membuat fashion lebih terlihat keren. Banyak merek sepatu tenar di jual di pasaran, namun sayangnya ada saja oknum yang menjual sepatu palsu alias kw.
Ada banyak perbedaan yang sangat kentara antara sepatu original dan kw, mulai dari harga, bahan, dus sepatu, hingga bau sepatu. Untuk mengetahui perbedaan sepatu kw dan original dengan mudah, artikel ini akan memaparkannya secara lengkap. Silakan disimak sampai akhir artikel, ya!
Foto: Ist
5. Cara Mengetahui Sepatu KW dan Original
a. Cek Kode Sepatu Lewat Website Resminya
Jika Anda membeli sepatu bukan di toko official maka perlu berhati-hati dengan barang palsu. Namun, jika Anda sudah terlanjur membeli sepatu tersebut, tidak apa-apa. Sebab, Anda masih bisa cek keaslian sepatu lewat kode yang tertera pada sepatu.
Coba cek bagian lidah sepatu, biasanya ada kode berupa angka yang nantinya bisa dicek di situs resmi merek sepatu yang dibeli. Cukup ketik angkanya di situs resminya, dan jika kode tersebut tercantum dalam situs resmi maka artinya sepatu itu asli. Sebaliknya, jika kode tersebut tidak tercantum, bisa jadi itu adalah sepatu kw.
b. Samakan Kode di Sepatu dengan Kode di Dusnya
Sepatu original sangat minim kesalahan sedikit pun. Jadi, jika Anda ingin tahu keaslian sepatu, coba samakan kode di kardus sepatu dan lidah sepatu. Lihat kode di lidah sepatu, lalu cocokan dengan kode yang ada di kardus sepatu. Jika ada kesamaan, artinya sepatu Anda asli. Namun sebaliknya, jika ada perbedaan walau hanya satu angka maka Anda boleh curiga bahwa itu adalah sepatu palsu.
c. Sepatu KW punya Kualitas Kurang Bagus
Sepatu original sudah pasti lolos berbagai tes kecacatan, mulai dari jahitan, sol, tekstur, hingga warna benangnya. Coba perhatikan mulai dari jahitannya, apakah terlihat rapi atau semrawut. Kalau jahitan pada sepatu kurang rapi dan kasar, bisa jadi sepatu tersebut adalah barang palsu.
Selain itu, kualitas sol pada sepatu original akan terasa nyaman dan empuk tanpa bau. Berbeda dengan sepatu kw yang solnya agak tipis dengan bau chemical yang agak menyengat.
d. Harga Sepatu
Sepatu original seperti Ando, Nike, Adidas, dan lainnya, punya standar harga sendiri. Contohnya sepatu Ando original biasanya dijual dengan kisaran 200 ribuan hingga 600 ribuan. Namun, untuk sepatu Ando versi KW biasanya punya harga jauh di bawah harga pasar. Jika harganya terlampau murah, misalnya hanya 50 ribu saja, perlu dicurigai keaslian sepatunya.
e. Tanyakan ke Toko Resmi
Ini adalah opsi terakhir. Setelah mengecek empat cara di atas, namun masih ada rasa ragu tentang keaslian sepatu maka sebaiknya langsung kunjungi toko resmi sepatu tersebut. Silakan tanyakan pada petugas toko sambil membawa sepatu yang Anda miliki untuk mengkonfirmasi keaslian sepatunya. Pihak toko akan membantu dalam proses pengecekan sepatu dengan lebih cepat dan tentunya lebih akurat.
Memang agak tricky saat membeli sepatu bukan di toko aslinya, terutama di toko online. Ada saja barang palsu yang mengecoh pembeli, apalagi ditawari dengan harga yang murah. Untuk itu, sebaiknya beli sepatu di toko resminya atau di e-commerce terpercaya seperti Blibli.
Di Blibli, banyak toko sepatu resmi dari berbagai merek ternama, salah satunya adalah Ando. Ada banyak pilihan sepatu dan sandal Aldo yang sudah pasti kualitas terbaik dengan produk original. Selain itu, Anda bisa mendapatkan harga diskon hingga 51% untuk beberapa produk dari Ando di Blibli. Jadi, segera checkout sepatu ando favorit Anda sekarang di Blibli, yuk!