loader

Tokoh Masyarakat Banyuasin Diabadikan Sebagai Nama Jalan 

Foto

BANYUASIN, GLOBALPLANET - "Nama-nama sesepuh dan tokoh masyarakat yang diabadikan namanya adalah : H Bas M Amien, KH Chairul Chobir, Ishak Usman, A Rachman Tamim, Badrun Mamak, KH Mursyal Ashari, M Joened Raden, H Zailani Maliki," kata Stafsus Bupati Banyuasin, Saifudin Zuhri, Senin (6/1/2020)

Lanjutnya, seperti jalan diantara Kantor Bupati dan Kantor DPRD menuju ke Kantor Sat Pol PP itu diberinama M Joened Raden. Jalan depan Dinas Lingkungan Hidup sampai simpang empat Dispora diberinama jalan Badrun Mamak. 

Kemudian jalan ke arah Dinas Pendidikan, DPKAD dan Dinas PMD diberi nama Jalan A Rachman Tamim. Jalan menuju ke Dinas Kesehatan, Dinas Perikanan dan Dinas Perkebunan diberinama Jalan H Bas M Amien dan jalan menuju Kominfo, Disnakertran, BPBD Kesbangpol dan Dinsos diberinama Jalan Ishak Usman serta Jalan menuju Disdukcapil, Baketpan, Inspektorat, BKD dan Bappeda bernama jalan KH Mursyal Ashari.

Terakhir jalan dari depan Dinas Perkimtan, Diskoperindag, PUTR, Dishub hingga Dinas Pertanian diberi nama Jalan KH Choirul Chobir. "Semoga bermanfaat bagi semua pihak," singkat dia 

Share

Ads