LAHAT, GLOBALPLANET. - Kepala Dinas Pertanian, Ir Otong Heriadi melalui Kabid Tanaman Pangan
Erwan Andawan SP MSi mengatakan, PATB diperuntukan jenis padi lahan kering. Hal ini dilakukan untuk peningkatan produksi tanaman padi khususnya di Kabupaten Lahat.
"Rencananya PATB seluas 928 hektar di 12 Kecamatan, meliputi Kecamatan Lahat Selatan, Lahat, Gumay Talang, Pagar Gunung, Tanjung Tebat, Pulau Pinang, Kota Agung, Kikim Selatan, Pseksu, Kikim Timur, Kikim Tengah dan Kikim Barat," ungkapnya saat dibincangi di ruang kerjanya, Kamis (26/11/2020).
Kemudian Erwan mengatakan, PATB di Kabupaten Lahat akan direalisasikan pada tahun ini (2020). Hanya saja, saat ini masih menunggu penyaluran Sarana Produksi (Saprodi), seperti benih, pupuk, obat-obatan.
"Insyaallah tahun ini realisasi. Sekarang masihenunggu penyaluran Saprodi," pungkasnya.