loader

Operasi Pasar di Banyuasin, Warga Antusias Beli Bahan Pokok dengan Harga Murah

Foto

BANYUASIN, GLOBALPLANET - Pemerintah Kabupaten Banyuasin (Pemkab) melalui Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) menggelar operasi pasar dengan tujuan menekan inflasi dan membantu masyarakat.

Operasi pasar digelar di Desa Mainan, Kecamatan Sembawa, Rabu (21/2/2024). Pj Bupati Banyuasin H Hani Syopiar Rustam didampingi Sekretaris Daerah Ir. Erwin Ibrahim, melihat langsung dan bercengkrama dengan warga yang antusias membeli bahan pokok di pasar murah.

Hani Syopiar Rustam mengatakan operasi pasar reguler dan khusus akan digelar di semua kecamatan untuk membantu meringankan beban masyarakat khususnya masyarakat dengan ekonomi menengah ke bawah. 

“Tentunya antusias masyarakat sangat luar biasa, hal ini dikarenakan operasi pasar murah seperti ini sangat membantu ditl tengah melejitnya harga bahan pokok mendekati bulan Ramadhan sekaligus membantu mengendalikan inflasi daerah," katatanya.

Operasi pasar adalah wujud intervensi dari pemerintah daerah di tengah kenaikan harga terutama untuk mengendalikan inflasi daerah. Hal ini sesuai dengan intruksi Presiden Joko Widodo agar melaksanakan operasi pasar besar-besaran untuk kendalikan harga bahan pokok.

“Tujuannya adalah untuk memudahkan masyarakat mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga yang relatif terjangkau,” ujarnya.

Adapun paket bahan pokok yang dijual dioperasi pasar murah terdiri dari gula, tepung terigu, minyak goreng, beras 5 kg, cabai, sayur, dan pelayanan kolaboratif lainnya. Operasi pasar digelar dengan kerja sama dengan Bulog, Perumda Sei Sembilang, PT Sungai Budi, CV Amersa dan Dinas terkait.

Share

Ads