loader

22 Preman dan Jukir Liar Terjaring Razia di Pasar 16 Ilir dan Monpera Palembang

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET.news - Kasat Satsabhara Polrestabes Palembang AKBP Erwin Irawan melalui Kanit Turjawali Iptu Ahmad Yani didampingi Katim Aiptu Feri Supriadi mengatakan, giat kali ini merupakan atensi dari Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Irvan Prawira Satya Putra dan langsung ditindaklanjuti dilapangan.

"Kita laksanakan rutinitas untuk mengantisipasi aksi parkir liar, aksi premanisme, narkoba, senjata tajam (sajam) dan gangguan Kamtibmas lainnya," kata A Yani ditemui seusai razia, Rabu (9/6/2021).

Dia menambahkan, dalam hasil razia kali ini, pihaknya berhasil mengamankan 22 orang yang diduga preman dan juru parkir liar. 

"Selanjutnya mereka akan kita periksa dan lakukan pendataan. Apabila, mereka terbukti melakukan tindak pidana, maka akan kita lanjutkan proses hukumnya," ujarnya. 

Share