JAMBI, GLOBALPLANET - Kapolres Tebo AKBP Fitri Mega.M.Psi.P.si bersilaturahmi dengan masyarakat Desa Teluk Langkap, Kecamatan Sumay, pada kegiatan Jumat Curhat 20 Januari 2023.
Kapolres didampingi Kasat Binmas AKP Sutikno,Kapolsek Sumay Iptu Maryono,Camat Sumay Suharto.Skm, Kades Teluk Langkap Sukandi dan Bhabinkamtibmas Bripka Frengky bersama Babinsa Teluk Langkap Serda A.Gusti.
Pada Acara yang dihadiri sedikitnya 50 perwakilan masyarakat itu, Camat Sumay Suharto.Skm mengingatkan tetap jaga kekompakan agar masalah di desa dapat diselesaikan dengan baik.
Pada kesempatan itu, Kades Teluk Langkap Sukardi menanyakan penyakit masyarakat tentang ilegal loging,Narkoba,judi Online masih ada.
Menanggapi hal itu, Kapolres Tebo AKBP Fitri Mega menjelaskan masalah narkoba pemakai bisa diarahkan untuk Rehabilitasi tidak semua pelaku narkoba ditahan. "Terkait ilegal loging, jika tertangkap maka akan diproses sesuai hukum yang berlaku," jelasnya.