loader

Melalui Bhabinkamtibmas, Polsek Belitang II Peduli Anak

Foto

OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Polsek Belitang II, Polres OKU Timur, Polda Sumsel melalui petugas Bhabinkamtibmas Aiptu Made Sudarsa dan Brigpol Azis Widodo, melakukan kegiatan peduli anak dengan mendatangi salah satu apotek yang ada di Desa Sumber Jaya dan dihimbau untuk tidak menjual syirup untuk anak-anak  yang dilarang beredar dan berbahaya.

Kapolres OKU Timur, Polda Sumsel AKBP Dwi Agung Setyono SIK, MH, melalui Kapolsek Belitang II, AKP Aston L Sinaga, pada Selasa (07/02/2023) mengatakan, sebagai bentuk peduli kepada anak-anak agar terhindar dari obat maupun syirup yang dilarang beredar Polsek Belitang II, melalui petugas Bhabinkamtibmas melakukan pengecekan dan himbauan kepada pemilik apotek untuk tidak menjual syirup untuk anak-anak yang dilarang beredar, karena berbahaya bagi anak-anak yang mengkonsumsinya,katanya.

"Selain itu anggota kita juga rutin turun ke lapangan untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak sembarangan mengkonsumsi obat-obatan,"ujarnya.

Selain itu petugas Bhabinkamtibmas juga selalu turun ke desa-desa untuk memberikan penyuluhan tentang Kamtibmas kepada masyarakat,tambahnya.

Share

Ads