OKUT, GLOBALPLANET - Maraknya isu penculikan anak tentu sempat membuat resah masyarakat. Tidak terkecuali di Kecamatan Martapura, OKU Timur.
Untuk itu Polsek Urban Martapura, Polres OKU Timur, Polda Sumsel melalui Panit 1 Opsnal Iptu Miming Wijaya, SE, pada Selasa (07/02/2023) melakukan kegiatan imbauan terhadap guru dan siswa di SDN 20 Martapura dalam rangka antisipasi penculikan.
Kapolres OKU Timur, Polda Sumsel AKBP Dwi Agung Setyono SIK, MH, melalui Kapolsek Urban Martapura Kompol Tamimi, SH, MM, mengungkapkan saat memberikan memberikan Panit 1 Iptu Miming Wijaya, SE, MM, menyampaikan sebaiknya saat siswa akan berangkat maupun pulang sekolah diantar dan dijemput oleh orang tua maupun keluarga.
Jika anak terlambat pulang segera hubungi guru maupun pihak sekolah. Orang tua sebaiknya jangan sampai lalai dan tetap waspada meskipun hingga kini untuk di wilayah hukum Polsek Urban Martapura belum ada kejadian,ujarnya.
"Masyarakat terutama orang tua yang masih ada anak usia sekolah harus tetap waspada jangan lengah,"tegasnya.