OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Menjelang masuk bulan Ramadhan dan untuk menjaga kondisi kamtibmas agar tetap kondusif, anggota Polsek BP Peliung, Polres OKU Timur, Polda Sumsel, terus melakukakan patroli dialogis dan sambang. Pada Selasa (21/03/2023).
Kapolres OKU Timur, Polda Sumsel AKBP Dwi Agung Setyono, SIK, MH, melalui Kapolsek BP Peliung, kegiatan patroli dialogis dan sambang Kapolsek BP Peliung dan dengan Kepala Desa Negri Agung Jaya dan Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan patroli dialogis dan sambang dengan Kepala Desa Bantan.
Kegiatan patroli dialogis dan sambang penyuluhan tentang Harkamtibmas di wilayah hukum Polsek BP Peliung. Saat melakukan patroli dialogis dan sambang, juga disampaikan pesan agar masyarakat selalu waspada,jelasnya.
Memasuki bulan suci Ramadhan masyarakat juga harus meningkatkan kewaspadaan mengingat biasanya aktifitas masyarakat akan lebih tinggi dibandingkan hari-hari biasanya,katanya.
"Kita terus ingatkan masyarakat agar selalu berhati-hati dan waspada jangan lalai,"terangnya.