OKUT, GLOBALPLANET - Polres OKU Timur, Polda Sumsel, melalui Sat Binmas bersama Bagian SDM pada Jumat (14/04/2023) melakukan kegiatan Jumat Curhat di Desa Kota Baru Selatan, Kecamatan Martapura.
Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono, SIK, MH, Didampingi Kabag SDM Kompol Jonroni M Hasibuan SHK dan Kasat Binmas AKP Sumartono, mengatakan, Jumat Curhat dilakukan dengan sasaran tokoh pemuda. Dengan tujuan mendengarkan aspirasi warga tentang kemajuan pelayanan di Polres OKU Timur.
Dengan adanya Jumat Curhat akan diketahui apa yang menjadi keluhan masyarakat di Bumi Sebiduk Sehaluan tentang pelayanan di Polres OKU Timur. Jika ada keluhan dari masyarakat yang harus diperbaiki demi meningkatkan pelayanan segera dilaporkan pimpinan untuk diambil langkah-langkah untuk diperbaiki,ungkapnya.
"Melalui kegiatan Jumat Curhat akan kita ketahui apa keluhan dan aspirasi masyarakat,"imbuhnya.
Dengan kegiatan Jumat Curhat juga bisa meningkatkan silaturahmi antara anggota Polri khususnya Polres OKU Timur dengan masyarakat,tambahnya