OKU TIMUR, GLOBALPLANET - Akibat dihantam angin kencang sebuah pohon tumbang dan melintang di ruas Jalan Raya Komering Desa Harisan Jaya, Kecamatan Cempaka, OKU Timur, sehingga sempat membuat macet arus lalulintas di jalur utama penghubung Palembang-OKU Timur.
Berkat kesigapan anggota Polsek Cempaka, Polres OKU Timur, Polda Sumsel, pohon tumbang itu akhirnya dipotong dan disingkirkan. Sehingga arus lalu lintas kembali lancar.
Kapolres OKU Timur Polda Sumsel AKBP Dwi Agung Setyono, SIK, MH, melalui Kapolsek Cempaka, AKP Budhi Santoso, SH, pada Minggu (16/04/2023) mengatakan, pohon tumbang terjadi pada Sabtu (15/04/2023) malam sekitar pukul 21.00 Wib, akibat dihantam angin kencang dan hujan deras.
Tumbangnya pohon yang ukurannya lumayan besar dan sempat melintang di jalan, sempat menggangu kelancaran arus lalulintas membuat. Kecamatan arus lalu lintas bisa teratasi setelah anggota Polsek Cempaka yang sedang piket bersama warga mendatangi lokasi tumbangnya pohon dan memotong pohon itu dan menyingkirkannya di pinggir jalan,unkapnya.
"Alhamdulilah berkat kesigapan anggota piket Polsek Cempaka dan warga arus lalu lintas di Jalur Komering berangsur lancar dari kemacetan,"jelasnya.
Dia juga menambahkan bagi masyarakat yang sedang melakukan perjalanan mudik, jika lelah dan ingin istirahat silahkan mampir ke Mapolsek Cempaka