Medali lainnya dikumpulkan dari kelas speed 300 M putra dengan perolehan medali perunggu atas nama M Axelle BL.
Peraih medali emas ketiga Kaela Attaya, masih menyumbangkan medali lain di kelas speed 200m putri. Untuk kelas ini Kaela berhasil mendapatkan perunggu.
Sementara satu perak lainnya didapatkan oleh M. Attala Rifat dari kelas speed 500m putra. Pertandingan sepatu roda itu sendiri digelar di stadion mini Muara Dua OKU.
Ketua KONI Kabupaten OKI, Juni Alpansuri didampingi pelatih kontingen sepatu roda Leni Herdiana menyatakan sangat puas dengan perolehan hari pertama kontingen sepatu roda OKI.
"Dengan pencapaian hari pertama ini, target cabor sepatu roda sudah terbayar lunas, yakni 6 emas. Pencapaian ini betul-betul luar biasa. Kita menunggu perjuangan lanjutan di pertandingan berikutnya,'' ujarnya.
Juni menyampaikan terima kasih kepada semua atlet yang sudah bekerja keras latihan selama hingga berhasil memenuhi target pada hari pertama pertandingan.