PALEMBANG, GLOBALPLANET - Zainal berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan membantu wartawan yang bertugas. “Memang tidak banyak, tapi jangan dilihat jumlah yang diterima, tapi mudah-mudahan bisa berguna buat keluarga di rumah," ucapnya.
Ia berharap langkah serupa bisa dilakukan oleh anggota DPRD Palembang lain lingkungannya masing-masing. "Langkah peduli dampak Covid-19semoga bisa dilakukan rekan anggota DRPD atau pihak-pihak lain yang ikut serta untuk membantu masyarakat yang terdampak virus corona di Kota Palembang," tandasnya.
Septa salah satu wartawan yang bertugas di lingkungan Pemerintah Kota Palembang mengatakan, sangat berterima kasih kepada Ketua DPRD kota Palembang. Apalagi ini mendekati bulan suci Ramadhan.
"Kami apresiasi apa yang dilakukan Ketua DPRD, terimakasih kepada DPRD Kota Palembang yang sudah memperhatikan rekan-rekan wartawan yang bertugas. Mendapatkan bantuan di tengah situasi sekarang ini merupakan rezeki yang patut disyukuri," ungkapnya.