loader

Budayakan Safety, Pertamina RU III Goes To School

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Manager HSSE Pertamina RU III Plaju dan Sekretaris Dinas Pendidikan Propinsi Sumatera Selatan.

“Ini merupakan satu dari 16 rangkaian Peringatan Bulan K3 yang ada di Pertamina RU III, kita ingin menumbuhkan kesadaran pentingnya menanamkan budaya kerja aman sejak dini pada siswa yang nantinya akan memasuki dunia kerja”, kata Region Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Sumbagsel, Rifky Rakhman Yusuf. 

Lebih lanjut ia menjelaskan, program perdana ini rencananya akan terus dilaksanakan secara kontinyu dan menjaring lebih banyak siswa. 

Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel, Markoginta mengatakan, kegiatan ini dapat memotivasi anak didik, memperluas pengetahuan sekaligus menjadi ajang silaturahmi antar sekolah.

“Harapan kami semoga kegiatan ini kedepan dapat terus berlanjut dan menyasar tingkat SMK hingga ke 17 kabupaten kota di Sumsel”, tambahnya.

Acara yang digelar di aula SMA N 17 Palembang ini diikuti antusias oleh ratusan siswa kelas 10 dan 11 dari sepuluh SMA yang ada di kota Palembang dan Kabupaten Banyuasin. Terlebih kegiatan ini diselingi dengan games seru sepanjang acara.

Selain diberikan materi mengenai penerapan aspek-aspek K3 dan proses bisnis Pertamina, peserta juga membuat paper bertemakan penerapan K3 dalam kehidupan sehari-hari. 

Tak sampai disitu, rangkaian HSSE Goes To School akan dilanjutkan dengan Tour De RU III yang akan dilaksanakan pada 19 februari mendatang. Dimana 20 pelajar dengan hasil penilaian paper terbaik akan mendapat kesempatan mengungi HSSE Demo Room, HSSE Training Center dan Kilang RU III Plaju. 

Kegiatan ini sekaligus untuk menjaring tiga siswa terpilih sebagai duta HSSE, yang nantinya dapat mengenalkan budaya K3 pada siswa lain ataupun masyarakat luas.

Share

Ads