MEDAN, GLOBALPLANET - Regal Sorings kini mulai mendaur ulang semua ikan di luar spesifikasi ‘out of specification fish’ (OSF) menjadi pakan ternak untuk semakin mengurangi dampak lingkungan dan meningkatkan pemanfaatan sumberdaya ikan.
“Sebuah pabrik pengolahan akan dibangun untuk menghasilkan pakan ternak dengan bahan baku ikan di luar spesifikasi. Program ini juga akan memberikan nilai tambah bagi masyarakat setempat,” kata Dian Octavia, Community Affairs Senior Manager, kepada para wartawan di Medan, Rabu (11/3/2020).
Kata dia, Regal Springs Indonesia sebelumnya telah menggunakan sumberdaya yang besar saat meluncurkan Program Keberlanjutan Terpadu KAMI PEDULI.
Perusahaan, ujar Dian, di antaranya telah melakukan uji coba penggunaan alat pemberi pakan otomatis dan sistem daur ulang keramba untuk budidaya di Danau Toba dan memasang alat pengolah air yang baru di pabrik Lubuk Naga, Sumatera Utara.
“Sebagai bagian program KAMI PEDULI, kami memperluas Kebijakan Limbah Ikan Nol di luar pengolahan filet ikan di mana kami telah mendaur ulang sisa-sisa bagian ikan seperti sisik menjadi kolagen untuk industri farmasi dan mengolah kerangka ikan menjadi pupuk kompos untuk pertanian,” jelas Dian.
Pihaknya kini memperluas Kebijakan Limbah Ikan Nol untuk juga mencakup semua ikan di luar spesifikasi (OSF) dari lokasi-lokasi budidaya kami di Danau Toba.
“Di samping itu, kami juga melakukan program pelepasan benih ikan, penanaman pohon dan pembersihan danau untuk mendukung peningkatan mutu air di Danau Toba,” tegas Dian.