loader

Pendaftar Kartu Pra Kerja di Palembang Mencapai 25.554 Orang

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - "Setelah diupdate, pendaftar bakal penerima manfaat kartu pra kerja yang mendaftar melalui RT Kelurahan dan Kecamatan yang ditutup (08/04/2020) mencapai 25.554 orang yang telah kita kirimkan ke Dinsnaker sumsel," jelas Kepala Dinas Tenaga Kerja kota Palembang, Yanuarpan Yany ketika dihubungi via telepon, Kamis (9/4/2020).

Pekerja yang masuk ke dalam penerima bantuan program Kartu Pra kerja adalah mereka yang di PHK atau dirumahkan oleh tempat mereka bekerja akibat dampak Covid-19.

Selama dirumahkan pekerja mendapatkan pelatihan kerja dan mendapatkan insentif. "Program pemerintah sangat baik bukan hanya mendapatkan insentif, namun program ini meningkatkan skil bagi para pekerja," imbuhnya.

Terkait penutupan hotel mall, Yanuarpan mengaku belum menerima laporan terkaitnya. Informasi yang diterima hanya sebatas dirumahkan. Sebagian telah mendaftarkan sebagai peserta program Kartu Pra kerja.

"Dampak penutupan Mall Hotel, kita belum ada laporan PHK hanya laporan di rumahkan, namun para umumnya para pekerja juga pihak terkait adanya kondisi seperti ini saling memahami," katanya.

Share

Ads