"Seperti halnya, di Kecamatan Pulau Pinang, Pagar Gunung, Kota Agung, Mulak Ulu, Mulak Sebingkai dan Tanjung Tebat memang kawasan penghasil ribuan ton padi. Lalu, di Gumay Talang, Jarai Area, dan Tanjung Sakti Area merupakan areal penghasil sayuran," sampainya.
Ia berharap, dengan adanya lumbung pangan tersebut, akan mampu memberikan kontribusi kepada masyarakat maupun pemerintah.
"Disinilah peran kita semua, dalam mendukung program ini. Dengan demikian, lumbung pangan bisa terealisasi," katanya.