“Saya sangat mendukung Gerakan yang dicanangkan oleh Gubernur Sumsel, Pemerintah memang perlu mendukung sistem pangan tradisional yang dilakukan mulai dari perkarangan rumah. Dengan tidak mungkin, hal ini akan berdampak pada kemandirian masyarakat untuk tidak membabati hutan-hutan mereka, tidak mencemari alam, dan mendorong masyarakat bertani alami,” ungkapnya.
Bagi Agustina untuk memulai kebiasaan berkebun tidak harus punya lahan yang cukup besar, gunakan saja cocok tanam secara tradisional. atau punya cara tersendiri bercocok tanam dengan media secukupnya, seperti pot atau hidroponik.
“Saya berharap GSMP akan menciptakan wanita mandiri melalui perkarangan rumah.
Tetangga dan kerabat dekat saha sering datang untuk ambil sayur mayur di pekarangan rumah. Dan saya pun dengan senang hati mempersilakan mereka ambil secukupnya untuk dikomsumsi,”pungkasnya.