loader

DPRKPP Lahat Selesaikan Pembangunan Rumah Bantuan dari MIP, Entitas Anak ADRO

Foto
Pembangunan rumah layak huni di Kelurahan Bandar Jaya, Kecamatan Lahat selesai. (Foto: Ist)

LAHAT, GLOBALPLANET - Pembangunan dua unit rumah keluarga penerima manfaat di Kabupaten Lahat akhirnya selesai. Pembangun rumah layak huni tersebut bantuan PT Mustika Indah Permai (MIP) anak Perusahaan PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) yang bekerjsama dengan Pemkab Lahat. 

Bantuan tersebut bentuk kepedulian perusahaan yang bergerak di bidang batu bara itu, kepada masyarakat maupun pemerintah Kabupaten Lahat. 

Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (PRKPP), Kabupaten Lahat, Limra Naupan ST MT melalui Kabid Perumahan dan Kawasan Pemukiman, Handi Astuti menjelaskan, pembangunan dua unit rumah tersebut atas bantun PT MIP yang bersinergi dengan Pemkab Lahat melalui Dinas PRKPP Kabupaten Lahat yang diperuntukan kepada dua Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Pagar Negara dan Kelurahan Bandar Jaya, Kecamatan Lahat. 

"Alhamdullilah pembangunan rumah layak huni dengan ukuran 4x6 meter, sudah selesai," katanya, Minggu (8/10/2023).

Selain itu, harapannya program dari Dinas PRKPP Kabupaten Lahat dapat berlanjut, serta perusahaan mendapat arahan dan pendampingan untuk bantuan-bantuan CSR/PPM kepada masyarakat yang membutuhkan.

Masih kata Handi, keberhasilan pembanguman rumah yang sangat membantu KPM itu, tentu saja menjadi bukti maupun wujud kepedulian serta kontribusi dari perusahaan di Kabupaten Lahat, yakni PT MIP anak dari perusahaan ADRO, untuk membangun Kabupaten Lahat secara bertahap dan komprehensif. Kemudian, keberhasilan itu juga, tentu saja akan menjadi pertimbangan perusahaan untuk tetap berkontribusi dalam program tersebut.

"Berharap program pembangunan rumah layak huni dapat tetap berlanjut di wilayah Kabupaten Lahat, bahkan kegiatan-kegiatan CSR/PPM dapat terus maju dan lebih besar lagi," sampainya.

Share

Ads