loader

Bertambah 60 Kasus Baru, Positif Covid-19 Sumsel Mendekati 2000

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - "Update Senin 22 Juni ada 60 kasus atau pasien positif baru di Provinsi Sumsel, sehingga total pasien positif Covid-19 di Sumsel menjadi 1.839 orang," ungkap Jubir Gugus Tugas Covid-19 Sumsel, Yusri, Senin (22/3/2020).

Kasus baru ini tersebar di Kota Palembang (51 orang), Muara Enim (3 orang), PALI (1 orang), Banyuasin (4 orang), Prabumulih (1 orang).

Sementara pasien yang telah dinyatakan sembuh dari Covid-19 sebanyak 25 orang sehingga total sembuh 779 orang. "Banyuasin 7 orang,  PALI 1 orang, Muba 3 orang, Ogan Ilir 7 orang, Palembang 7 orang. Dan yang meninggal ini ada 4 pada hari ini, dari Palembang 3 orang dan Banyuasin 1 orang jadi total meninggal 74 orang," jelasnya.

Lima Daerah Zona Hijau

Yusri menyebut di Provinsi Sumsel ada lima daerah yang masuk zona hijau pada peta penularan Covid-19. Yakni Pagaralam, Kabupaten OKU, Lahat, OKU Selatan dan Kabupaten Muratara.

Zona hijau ini artinya semua kasus positif yang ada di daerah tersebut sudah dinyatakan sembuh dan tidak ada lagi yang menjalani perawatan.

"Zona hijau boleh menerima tamu dari luar daerahnya. Tinggal bagaimana zona hijau menghindari penularan Covid-19 dengan memperhatikan betul protokol kesehatan itu. Kita semua pada prinsipnya dapat beraktiftas dengan memerhatikan protokol kesehatan," tandasnya.

 

Share

Ads