PALEMBANG, GLOBALPLANET - Dalam BSB RUN 2020 ini, ribuan peserta dilepas Pangdam II/Swj Mayjen TNI Irwan, bersama Gubernur Sumsel H. Herman Deru, Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs. Priyo Widyanto dan Dirut Bank Sumsel Babel, dengan Start di Jakabaring Sport City melewati Jl. Gubernur H Bastari di depan Kantor Pusat Bank Sumsel Babel menuju ke arah Jembatan Ampera sampai ke Bundaran Air Mancur Masjid Agung dan kembali ke Jakabaring Sport City.
Para peserta juga melalui beberapa station atau zona yang ada, yakni, Zona Foam / Snow Zone dimana pelari melewati dunia foam yang ditembakkan pada pelari yang melewati zona ini. Selanjutnya Bell ringing Zone yaitu area yang dipenuhi dengan lonceng dan pelari bebas membunyikan lonceng tersebut.
Pada saat mendekati garis finish pelari juga melewati Colour Zone yang juga merupakan zona terakhir. Pada Zone ini pelari dimandikan dengan serbuk warna warni yang membuat selebrasi lebih spektakuler.
Bagi seluruh pelari yang berhasil sampai ke garis finish, diberikan Medali Finisher dan hadiah doorprize.
Dalam even BSB FUN RUN 2020 ini, Pangdam II/Swj Mayjen TNI Irwan, yang juga turut serta mengikuti lomba lari ini berhasil mencapai finish dan menerima Medali Finisher.
Selain dalam rangka mendukung gaya hidup masyarakat yang aktif dan sehat, even yang digelar Bank Sumsel Babel ini bertujuan memberikan apresiasi yang besar kepada nasabah Bank Sumsel Babel yang telah memberikan kepercayaan dan loyalitas yang tinggi terhadap produk kredit, produk dana dan produk produk berbasis digital banking, sehingga akhir tahun 2019 Bank Sumsel Babel telah dapat mencapai target dan memenuhi indikator yang ditargetkan.