loader

Sebanyak 2.000 Alat Rapid Test Covid-19 Tiba di Kota Prabumulih

Foto

PRABUMULIH, GLOBALPLANET - Wali Kota Prabumulih Ir Ridho Yahya MM melalui Asisten II M Yusuf Arni mengatakan, pihaknya saat ini telah melakukan upaya-upaya untuk pemesanan 2.000 unit alat rapid test. Sebelumnya, Pemkot Prabumulih hanya mendapat bantuan sebanyak 80 alat rapid test.

"Pemerintah kota berupaya memesan alat Rapid Test ini sebanyak 2000 unit dengan menggunakan dana APBD, pemerintah kota Prabumulih telah mendapatkan alat Rapid Test ini, walaupun agak lama menunggu," ungkap Yusuf Arni, kepada GLOBALPLANET.news Selasa (14/4/2020).

Dalam penggunaannya nanti, lanjut Yusuf Arni, alat rapid test akan diutamakan untuk pihak rumah sakit dan puskesmas, kemudian baru orang yang berstatus dalam pemantauan.

"Rapid test dilakukan oleh Pemkot Prabumulih ini, dalam upaya penanganan cepat terhadap orang dalam pengawasan (ODP) maupun pasien dalam pengawasan (PDP) kasus Covid-19,” imbuh Arni.

Lebih lanjut ia menyampaikan, bahwa selain telah menggiatkan sosialisasi pencegahan covid-19, Dinkes Pemkot Prabumulih juga mensosialisasikan, apabila ada yang pernah kontak dengan PDP atau menjadi pelaku perjalanan dari daerah terjangkit covid-19, masyarakat diminta untuk segera melapor atau mendatangi pusat layanan kesehatan terdekat.

Ia melanjutkan, pihaknya juga sudah membentuk tim gugus tugas tingkat kecamatan dan bekerja sama dengan berbagai sektor, seperti Kesbangpol, Koramil, Polsek, termasuk Puskesmas.

"Kita sudah melakukan pencegahan sejak awal, RT RW dan Lurah sudah kita rapatkan dan kita imbau juga apabila ada warga yang baru datang dari luar daerah bisa kita datangkan tim kesehatan langsung untuk melakukan pengecekan atau menjalani rapid test ini nanti," tutupnya.

Share

Ads