loader

Antisipasi Virus Corona, Malindo Air Batalkan Penerbangan Rute Wuhan

Foto

MEDAN, GLOBALPLANET - Dari keterangan resmi yang disampaikan Raja Sa’adi Bin Raja Amrin selaku Director, PR & Government Affairs Malindo Air, Jumat (24/1/2020), disebutkan maskapai Malindo Air yang merupakan bagian dari Lion Air Group secara resmi mengumumkan penghentian atau pembatalan sementara (suspends) penerbangan internasional pergi pulang (PP) rute kota Wuhan, Tiongkok.

Disebutkan, penundaan atau suspends itu terutama untuk rute Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur, Malaysia (KUL) tujuan Bandar Udara Internasional Wuhan, Tianhe, Republik Rakyat Tiongkok (WUH).

Namun belum dijelaskan sampai kapan suspend itu berlangsung. Kata Raja Sa’adi Bin Raja Amrin,  hal itu sebagai antisipasi sesuai pemberitahuan larangan perjalanan dari otoritas Wuhan mengenai dampak wabah virus corona.

"Malindo Air selalu berkomitmen dalam memastikan keselamatan, keamanan dan kenyamanan (ensure the safety, security and comfort) penerbangan terhadap kru pesawat dan tamu atau penumpang," ujar Raja.

Lalu, kata Raja, bagi penumpang yang memiliki tiket pesawat periode perjalanan 23 Januari hingga 8 Februari 2020 diberikan peluang untuk penyesuaian jadwal keberangkatan dengan cara menghubungi pihak Malindo Air.

Share

Ads