loader

NU Agendakan Temu Tani Kelapa Sawit Pada Rangkaian Harla ke-99 di Sumsel

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengagendakan Temu Tani Kelapa Sawit pada rangkaian kegiatan perayaan Harlah ke-99 di Palembang, Sumatera Selatan, 3 - 5 Maret 2022

Ketua PBNU Arif Rahmansyah Marbun mengatakan, kegiatan itu selaras dengan fokus PBNU mengenai optimalisasi pendampingan petani sawit berkelanjutan.

Pada kegiatan Temu Tani Kelapa Sawit itu akan dipertemukan para petani sawit langsung dengan berbagai pemangku kebijakan terkait.

Halaqah dan Temu Tani kelapa sawit NU itu direncanakan di Desa Kencana Mulia, Kecamatan Rambang, Muara Enim, Sumsel. Hal ini diniatkan sebagai upaya rembug bersama untuk mencari solusi atas permasalahan permasalahan aktual yang dihadapi petani sawit.

Tata kelola perkebunan sawit rakyat dapat lebih menyentuh kearifan lokal dan berkelanjutan. Sehingga praktik pendampingan di lapangan lebih efektif, optimal, dan benar-benar meningkatkan kesejahteraan petani sawit.

Temu Tani Kelapa Sawit dan Halaqah (pembahasan terkait urusan agama) juga dimaksudkan sebagai forum dialog produktif yang bisa menyelaraskan isu-isu kebijakan atau regulasi dengan kebutuhan para petani.

Share

Ads