loader

Delapan Bulan Buron, Pelaku Penodongan di Sungai Musi Ditangkap

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Musral ditangkap di Plaza Benteng Kuto Besak (BKB), Jumat (23/10/2020) saat sedang menunggu penumpang yang hendak naik ke Speedboatnya. Serang Speedboat tujuan Karang Agung ini diringkus lantaran ikut serta dalam aksi penodongan terhadap Riki Putra Ananda (21) warga Desa Sri Agung, Kecamatan Karang Agung Ilir, Kabupaten Banyuasin, Sabtu (22/2/2020) lalu.

" Awalnya saya tidak tahu, saya fikir penumpang yang naek ke speed saya, terus saya ikut saja. Ternyata nondong ,saya cuma mengawasi situasi saja, kalau yang menodong Rian, Dede dan Saribi (DPO)," ujar Mursal sambil meringis kesakitan menahan luka tembak di kaki kanannya.

Menurutnya usai melakukan penodongan, dia diberi uang Rp 100ribu. Setelah itu dia mendapat kabar kalau Rian dan Dede ditangkap Polisi.

" Saya pernah di gerebek Polisi tapi berhasil kabur dengan cara terjun ke Sungai. Selama delapan bulan ini saya tinggal di rumah orang tua di keramasan," tuturnya.

Sementara itu Kasubdit III Kompol Suryadi mengatakan tersangka ini merupakan salah satu tersangka yang ikut dalam aksi penodongan seorang pemuda yang hendak mengambil paket di Speeboat Karang Agung.

Mereka ini empat orang , Rian dan Dede Sudah berhasil ditangkap dan ini satu lagi. Tinggal satu orang lagi yang buron.

" Tersangka ini pernah hendak ditangkap namun kabur terjun ke sungai. Hari ini dia berhasil kami ringkus saat sedang menu ggu penumpang di BKB. Untuk satu tersangka lagi masih DPO, kami harap segera menyerahkan diri kalau tidak cepatbatau lambat pasti akan kami tangkap dan ditindak tegas ," ujarnya.

Share

Ads