loader

Begal Hp Pelajar Meringis Kena Timah Panas

Foto

PALEMBANG, GLOBALPLANET. - Tersangka yang berusaha melawan dan kabur saat ditangkap terpaksa diberikan tindakan tegas terukur dan dilumpuhkan dengan timah panas oleh petugas, Jumat (13/11/2020). Tersanfka sempat dirawat di rumah sakit setelahnya langsung di gelandang ke Mapolrestabes Palembang.

Aksi tersangka terjadi Sabtu (18/1/2020) sekira pukul 16.00 WIB di Kampung Kapitan, Kecamatan SU I, Palembang, yang mana saat kejadian korban bersama teman perempuannya duduk di tempat kejadian perkara (TKP) lalu dihampiri tersangka dan temannya AV dengan mengendarai sepeda motor.

Tersangka Malik kemudian turun, lalu mengacungkan senjata tajam sambil meminta Handphone milik korban masing - masing HP merek Vivo Y53, HP Samsung merek Galaxy J2 prime. Setelah HP diserahkan korban, kedua pelaku langsung kabur.

Korban kemudian melaporkan kejadian ke orang tuanya dan dilaporkan ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang dan mengalami kerugian sekitar Rp2 juta.

Tersangka mengaku kalau hasil kejahatan langsung dijual dan uangnya dibagi dua dengan AV. "Uangnya habis digunakan untuk keperluan sehari-hari pak," ujarnya.

Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Anom Setyadji didampingi Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, Kompol Edi Rahmat Mulyana membenarkan sudah diamankan tersangka pelaku kejahatan 365 KUHP pidana. 

Share

Ads