PALEMBANG, GLOBALPLANET.news - Video penyiksaan anak kecil ini viral setelah diunggah di media sosial, salah satunya @palembang_badesau pada Rabu (28/4/2021). Diduga penyiksaan anak ini terjadi di tengah Kota Palembang yakni lampu merah RS Charitas Palembang.
Dilihat dari video terlihat jelas, anak kecil berumur sekitar delapan tahun itu mendatangi seorang perempuan diduga ibunya di depan sebuah rumah tokoh. Lalu anak kecil yang mengenakan baju berwarna pink terlihat polos menyerahkan uang receh dari hasil meminta-minta pada mobil yang berhenti di lampu merah.
Diduga karena uang setoran itu sedikit dan hanya recehan, perempuan dewasa yang juga mengenakan baju merah mudah marah dan tidak mengambil uang tersebut.
Awalnya, anak kecil yang malang itu dipukul menggunakan tas. Tidak lama rambut anak tersebut ditarik dan kepalanya digoyang berulang kali. Terlihat dari video anak tersebut begitu menderita menahan sakit, dan tetap dipaksa mengamen di lampu merah.
Video ini diduga direkam dua perempuan yang sedang duduk di dalam mobil yang diparkir. Awalnya, perempuan yang merekam cukup sabar merekam untuk menjadi bukti. Namun setelah rambut anak kecil itu dijambat sekuat tenaga, perempuan yang merekam berteriak dan mengancam melaporkan kejadian ini ke polisi.
Pada video kedua, anak yang disiksa masih mengamen di lampu merah. Tugasnya bernyanyi sambil bertepuk tangan atau membersihkan mobil mengharapkan kepedulian dari para pengendara.
Penyiksaan ini mengundang reaksi negizen yang mengecam pelaku yang menyiksa anak kecil..
"Viralkan biar yang berwenang turun tangan," tulis @itexxx
"Badan masih gagah, jangan pacal (paksa) anak cari duit. Ingat anak aku seumuran itu," kata @mayaxxx
Namun ada juga netizen yang apatis karena menganggap video dan foto seperti ini pernah viral namun tidak ada tindak lanjut dari pihak berwenang dan anak-anak tidak beruntung terus tersiksa.
"Percuma sdh dari dulu diposting tapi selalu tidak ada tanggapan," tulis @irawanxxx