loader

Ketua DPRD OKU Timur Minta Pemkab Ambil Kebijakan Mengalihkan Proses Belajar di Rumah

Foto

OKUT, GLOBALPLANET - Antisipasi penyebaran covid-19 mutlak harus dilakukan oleh Pemkab OKU Timur dengan bantuan kesadaran seluruh masyarakat OKU Timur, untuk mengikuti saran dan petunjuk teknis yang telah disosialisasikan oleh pemerintah maupun lembaga teknis resmi yang ditunjuk penerintah,katanya.

"Meskipun  sekarang  ini penyebarannya belum sampai ke OKU Timur dan belum ada warga yg terindikasi virus covid 19, Pemkab OKU Timur dalam hal ini saudara Bupati OKU Timur perlu mengambil kebijakan dan langkah - langkah contoh yang dilakukan oleh beberapa Kabupaten tetangga dengan mengalihkan aktifitas belajar anak didik dari tingkat PAUD  hingga SMA sederajat dari sekolah ke rumah,"ungkapnya.

 Beni juga  menghimbau agar seluruh masyarakat OKU Timur untuk tidak panik dalam mengahadapi situasi dan perkembangan V Covid 19 ini."Jika ada informasi kemungkinan ada warga OKU Timur maupun dari luar OKU Timur diduga terinveksi Covid 19, agar segera menyampaikan ke pihak pemerintah agar bisa mendapatkan tindakan medis dan dapat mengantisipasi penyebarannya.

Sementara Bupati OKU Timur HM Kholid Mawardi, S.Sos, MSi, menambahkan,  sekolah tidak libur, karena meliburkan sekolah itu harus ada alasan yang kuat."Sekolah tidak libur karena tidak ada alasan untuk meliburkan sekolah,"jelasnya

Share

Ads