loader

Gapki Sumsel Ingatkan Waspada Dampak La Nina di Kebun Sawit

Foto
Perkebunan sawit diingatkan mewaspadai dampak fenomena La Nina yang diprediksi terjadi hingga awal 2022. (Foto: A Taufiq Akbar)

PALEMBANG, GLOBALPLANET - Hampir seluruh wilayah Indonesia menghadapi peningkatan curah hujan dampak dari fenomena La Nina yang dapat mengakibatkan bencana hidrometeorologi di antaranya banjir. 

Anomali cuaca tersebut menurut prakiraan BMKG akan berlangsung hingga awal 2022. BMKG dan BPBD Sumsel telah mengeluarkan imbauan untuk peningkatan kewaspadaan bencana.

Ketua Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) Sumsel, Alex Sugiarto mengingatkan, perkebunan kelapa sawit perlu mewaspadai fenomena La Nina, karena terjadi peningkatan curah hujan secara signifikan.

"Perlu diwaspadai, La Nina dapat berdampak positif atau sebaliknya," ujar Alex kepada globalplanet.news, Jumat (12/11/2021).

Share

Ads