loader

Startup Miliki Potensi Besar Berpartisipasi di Aktivitas Ekspor Sawit

Foto

Dengan tingginya animo dunia terhadap produk sawit dan turunannya, sektor sawit dapat menjadi aset penyumbang devisa yang besar terhadap negara sekaligus penyerapan tenaga kerja. Artinya, sawit memiliki potensi yang besar terhadap perekonomian Indonesia.

Terlebih, sekitar 43% dari total 16,3 juta hektare kebun sawit adalah perkebunan rakyat yang dimiliki oleh petani. Celah ini yang dapat dioptimalkan oleh para pelaku startup untuk menjadi strategi pengembangan sawit ke depannya.

Tofan kemudian menyarankan agar para pelaku perusahaan rintisan untuk menyasar akses pasar kecil, yakni negara-negara yang membutuhkan pasokan produk sawit namun belum terjangkau oleh swasta dan pemerintah.

“Cari peluang-peluang yang mikro atau individual, itu belum tergarap. Kalau perusahaan besar tidak bisa masuk ke situ, mestinya teman-teman skala UMKM bisa masuk,” katanya.

“Jadi, teman-teman yang memahami digital itu semoga bisa menyusun strategi pelan-pelan dengan mengakses pasar-pasar kecil. Yang jelas, saat ini pasarnya sangat terbuka,” tandas Tofan.

Sumber: nasionalisme

Share

Ads